Sejarah musik baru saja tercipta. Astronot sekaligus komandan Stasiun Luar Angkasa Chris Hadfield untuk pertama kalinya merekam video musiknya di ruang angkasa. Ia memetik gitar akustik dan menyanyikan lagu Space Oddity sebagai bentuk perpisahan khusus sebelum kembali ke bumi.

David Bowie, penyanyi asli lagu tersebut memberikan respon positif melalui twitter tak lama setelah Handfield mengumumkan peluncuran video tersebut via twitter juga pada hari Minggu.
www.cbc.ca
 
Video musik Hadfield tersebut diselingi dengan tembakan dari ISS yang mengelilingi bumi dan Hadfield melayang-layang dalam sebuah kapsul sambil bernyanyi dan main gitar. Video tersebut dibuat dengan bantuan dari Badan Antariksa Kanada serta musisi Kanada Emm Gryner, yang juga bermain untuk bandnya Bowie.



Hadfield yang doyan tweet
Hadfield meluncur ke angkasa dari Kazakhstan sebagai bagian dari Expedition 35 pada tanggal 19 Desember 2012 dan misi perintah ISS pada 13 Maret 2013.  Setelah bertugas, ia gemar membuat foto-foto galaksi lalu men-tweet ke lebih 800 ribu followernya.
www.philly.com
 
Ia pernah mengejutkan follower-nya dengan video memasak bayam di ruang angkasa. Selain itu, videonya yang tengah memeras kain lap di kehampaan gravitasi segera menyebar, menjaring lebih dari lima juta penonton selama beberapa waktu setelah video tersebut dipublikasikan.

"Siapa yang akan menyangka bahwa lima bulan jauh dari bumi akan membuat Anda merasa lebih dekat dengan banyak orang," kata Hadfield dalam sebuah video perjalananya.


Lihat videonya:


Sumber:
tempo.

0 comments:

Post a Comment

 
Top